Menu

Mode Gelap
 

Kotabaru · 4 Jan 2026 09:49 WIB ·

Kunjungan Hangat Komandan Brigif TP 86/Mandau Palangkaraya di Yonif TP 884 Sai-ijaan Wujudkan Sinergi bersama Forkopimda


 Kunjungan Hangat Komandan Brigif TP 86/Mandau Palangkaraya di Yonif TP 884 Sai-ijaan Wujudkan Sinergi bersama Forkopimda Perbesar

Kotabaru, Sorot News Kalimantan

Pesisir Kota -mandan Brigade Infanteri (Danbrigif) TP 86/Mandau Palangkaraya, Kolonel Inf Langgeng Pujut Santoso, SE, M.Han., didampingi Ketua Persit KCK Cabang X Brigif TP 86 Mandau PD XXII/Tanjungpura, Devi Langgeng, melakukan kunjungan kerja perdana ke Batalyon TP 884/Sa-ijaan, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, Sabtu (3/1/2026).

Kedatangan rombongan disambut hangat oleh Komandan Yonif TP 884/Sa-ijaan, Letnan Kolonel Inf Priya Firmansyah, bersama Ketua Persit KCK Ranting 5 Yonif 884, Ira Priya Firmansyah, Wakil Komandan Yonif Kapten Inf Prayitno, serta jajaran staf dan prajurit.

Penyambutan diawali dengan pertunjukan Tari Mayang sebagai tarian kehormatan khas daerah.

Dalam sambutannya, Kolonel Inf Langgeng Pujut Santoso menyampaikan rasa syukur dapat bertatap muka langsung dengan seluruh prajurit Yonif TP 884/Sa-ijaan.

Ia menegaskan bahwa kunjungan kerja tersebut merupakan bagian dari program pelatihan dan pengawasan satuan.

“Kunjungan kerja ini menjadi salah satu program kami ke depan, di antaranya untuk menerima paparan satuan, meninjau fasilitas, serta melihat langsung kemampuan prajurit. Seluruhnya akan kami evaluasi untuk peningkatan kinerja ke depan, termasuk anggota kedisiplinan,” tegasnya.

Danbrigif juga memberikan penekanan khusus kepada seluruh prajurit agar menjauhi praktik negatif, seperti penggunaan aplikasi judi online, pinjaman online ilegal, maupun praktik prostitusi yang dapat merusak moral, mental, dan psikologis prajurit.

“Saya minta seluruh anggota menjauhi hal-hal tersebut dan rutin melakukan pengecekan ponsel demi keamanan pribadi dan satuan,” ujarnya.

Selain itu, Kolonel Inf Langgeng mengingatkan kembali tugas pokok TNI sebagai tentara rakyat, dari rakyat, dan untuk rakyat.

Ia meminta seluruh prajurit Yonif TP 884/Sa-ijaan untuk terus mendukung program pemerintah pusat dan daerah, khususnya dalam upaya peningkatan perekonomian masyarakat.

“Batalyon yang berada di wilayah Sa-ijaan ini harus terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan unsur Forkopimda,” tutupnya

(Ywn)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

Peduli Keluhan Masyarakat, DPRD Kotabaru Panggil Pihak Terkait Bahas Transportasi Udara, Laut, dan Gangguan Internet

13 January 2026 - 11:02 WIB

DPRD Tanah Bumbu Tinjau Proyek Jembatan Kalimantan–Pulau Laut, Akses Strategis Bernilai Rp600 Miliar Ditarget Rampung 2028

10 January 2026 - 06:55 WIB

Dishub Kotabaru Gelar Jalan Sehat sebagai Momentum Silaturahmi dan Motivasi Kerja

10 January 2026 - 06:51 WIB

Apresiasi Kreator Konten, Kadisparpora Kotabaru Ingatkan Pengelola Wisata Terus Berbenah

10 January 2026 - 06:50 WIB

Tahun 2026, Pemkab Kotabaru Fokus Layanan Kesehatan, Pendidikan, Infrastuktur

10 January 2026 - 06:48 WIB

Mengawali Tahun 2026, Bupati Kotabaru Berikan Apresiasi kepada SKPD dengan Realisasi Anggaran Terbaik Tahun 2025

6 January 2026 - 14:20 WIB

Trending di Kotabaru